Home / Indomalut / Halteng

Jalan Terendam Banjir, Ratusan Karyawan PT. IWIP Telat Masuk Kerja

05 Juli 2021
Ratusan karyawan yang akan melintasi jalan tersebut.

HALTENG, OT- Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Halmahera Tengah (Halteng), Maluku Utara (Malut) sejak kemarin hingga hari ini, menyebabkan ruas jalan utama di dusun Lukulamo Desa Woebulan, Kecamatan Weda Tengah kembali dilanda banjir. Akibatnya ratusan Karyawan PT. IWIP terpaksa harus antri berjam-jam agar bisa ke tempat kerja.

Informasi yang didapat di lapangan, sejak pukul 03.00 Wit hingga pukul 10.00 pagi tadi banyak karyawan yang sudah tidak bisa melewati jalan tersebut karena sudah dikepung banjir.

Salah satu karyawan mengatakan, ratusan karyawan PT. IWIP macet diperjalanan akibat banjir dan tidak bisa melanjutkan perjalanan ke tempat kerja, namun sebagian karyawan sudah berhasil lolos.

"Kami anak buruh meminta bantuan oleh pemerintah agar ambil langkah mengatasi jalan pusat menuju Weda, Kobe, Lukulamo dan Lelilef, karena semua Masyarakat setempat sudah resah dengan jalan tersebut," ucap Karyawan tersebut, Senin (5/7/2021).

Kata dia, meskipun banjir, banyak karyawan terpaksa harus menunggu hingga berjam-jam agar bisa tembus ke tempat kerja, karena takut di PHK oleh perusahaan.

Diketahui, hingga pukul 12.24 Wit hujan masih diguyur kabupaten tersebut.(red)


Reporter: Supriono Sufrin
Editor: Fadli

BERITA TERKAIT