Home / Indomalut / Halteng

Infrastruktur Jalan dan Jembatan Masih Dibutuhkan Masyarakat Halteng

30 September 2020
Ishak Naser (foto_ono)

HALTENG, OT- Masyarakat Kabupaten Halmahera Tengah (Halteng), Maluku Utara (Malut) , nampaknya masih membutuhkan pembangunan infrastruktur jalan dan jembatan. 

Hal ini terungkap disaat reses anggota DPRD Provinsi Maluku Utara, Ishak Naser di kabupaten tersebut.  

Menurut Ishak, hari ini dirinya menjadwalkan bertemu dengan DPRD Halteng, guna mendapatkan masukan mengenai hal-hal yang paling strategis di Halteng kaitannya dengan kebijakan yang sudah diambil dan harus diambil, baik itu dari pemerintah Kabupaten maupun pemerintah Provinsi. 

"kita bicara soal bagaimana kebijakan strategis yang harus menjadi prioritas provinsi terhadap KabupatenHalteng," kata Ishak saat diwawancarai di Kantor DPRD Halteng, Rabu (30/9/2020). 

Lanjutnya, dalam pertemuan itu ternyata banyak diusulkan masalah infrastruktur dasar seperti jalan dan jembatan yang sebenarnya sangat vital untuk mendorong pertumbuhan pembangunan di Halteng yang belum tersentuh oleh kebijakan pemprov. 

"Kalaupun itu sudah disentuh, porsinya masih terlalu kecil jadi tidak proporsional untuk Halteng, dibandingkan dengan Kabupaten kota lainnya," katanya. 

Politisi NasDem ini juga mengatakan, anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Provinsi, dari sisi distribusi dan pola alokasinya, untuk Halteng dengan tingkat kebutuhan yang begitu besar.

(red)


Reporter: Supriono Sufrin

BERITA TERKAIT