HALTENG, OT - Bupati Halmahera Tengah (Halteng) Edi Langkara, menghadiri pengecoran Mesjid Nurul Yaqin di Desa Maliforo Kecamatan Patani Utara (Pantura) Halteng pada Jum'at (18/9/2020) kemarin.
Kegiatan pengecoran ini juga dihiasi lantunan ayat suci Al-Quran oleh H. Darwin Hasibuan, Qori internasional.
Dalam kegiatan tersebut, Bupati mengatakan, mesjid atau rumah ibadah yang dibangun, dapat digunakan untuk aktivitas ibadah oleh masyarakat dengan baik.
Selain sebagai tempat ibadah, masjid ini juga diharapkan dapat dimanfaatkan masyarakat untuk hal-hal positif keagamaan seperti, pengajian dan kegiatan-kegiatan yang bernilai ibadah di sisi Allah SWT.
Lanjut Bupati, Pemerintah daerah (Pemda) Halteng juga akan menyumbang biaya pembangunan sebesar Rp.100 juta untuk menyelesaikan pembangunan masjid Nurul Yaqin Desa Maliforo Kecamatan Patani Utara.
Bupati berharap, Mesjid Nurul Yaqin ini cepat selesai dan dapat digunakan oleh masyarakat dengan baik.
Turut hadir dalam kegiatan itu, Kepala Bappelitbangda, kepala Kesbangpol, Kabag Umum, Qori Internasional, Kepala Desa Maliforo, Blifitu, dan Desa Gemia serta seluruh perangkat dan staf desa dan masyarakat sekitar. (red)