TERNATE, OT - Panitia seleksi (pansel) calon direksi dan dewan pangawas Perusahan Daerah (Perumda) Air Bersih Ake Gaale mencatat, sejak dibuka pendaftaran pada tanggal 15 Oktober lalu hingga saat ini, baru 23 calon pelamar yang telah mengambil formulir pendaftaran.
Dari jumlah ini, 14 calon diantaranya telah mengembalikan berkas persyaratan baik untuk calon direksi maupun calon dewan pengawas.
BACA JUGA : Ini Persyaratan Calon Direksi Perumda Air Minum Ake Gaale Ternate
Sekertaris panitia calon direksi dan dewan pengawas Perumda Air Bersih Ake Gaale Ternate, Yusuf Sunya, mengatakan sampai saat ini pelamar calon direksi baru 10 orang, sementara calon dewan pengawas ada 13 orang.
Meski demikian, hingga Selasa (19/10/2021) tercatat baru 14 calon yang telah mengembalikan berkas atau formulir pendaftaran.
Dari 14 orang calon yang telah mengembalikan berkas, 7 diantaranya calon direksi, sementara 7 lainnya calon dewan pengawas.
Yusuf menambahkan, batas waktu pendaftaran calon direksi dan dewan pengawas Perumda Air Bersih Ake Gaale pada tanggal 22 Oktober mendatang.
"Setelah batas waktu pendaftaran ditutup, kami akan evaluasi apakah pendaftaran ini diperpanjang lagi atau bagaimana nanti lihat pada tanggal 21 Oktober," tutup Jusuf.
Berikut 14 nama calon direksi dan dewan pengawas Perumda Air Bersih Ake Gaale yang dikantongi indotimur.com, dari panitia pendaftaran :
- Ir Abubakar Adam (calon direksi)
- Dr Anwar Hasjim M.Si (calon direksi)
- Dra Hj Rita Wahyuni (calon direksi)
- Ir Suharto Kahar (calon direksi)
- Misna G Hi Hasyim, SE (calon direksi)
- Muhdar Assagaf, SE, AK (calon direksi)
- Nasir Ibrahim, SE (calon direksi)
- Syacruddin, ST (calon direksi)
- Chalid Thalib, SH (calon dewan pengawas)
- Drs Ahmad S Kamis, MM (calon dewan pengawas.
- Hi Safrudin M Nur SH (calon dewan pengawas)
- Sudin Dero, SH (calon dewan pengawas)
- Dr Said Assagaf SH MM (calon dewan pemgawas)
- Maslan Deis, S,s M.Pd (calon dewan pengawas)
(fight)