Home / Indomalut / Sula

Pengelola SPBU Waiboga Menyebut Penjualan BBM Jerigen Untuk Nelayan

27 Agustus 2020
Foto saat pelayanan untuk kendaraan roda dua di SPBU Waiboga

SULA, OT - Pihak pengelola Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Waiboga Kecamatan Sulabesi Tengah Kepulauan Sula, membantah tudingan yang menyebutkan pihak SPBU hanya melayani pembelian BBM jenis bensin kepada pengecer dengan jerigen.

Kepada indotimur.com, melalui telepon selularnya, pengelola SPBU Waiboga, Sofyan Anwar membantah informasi yang beredar di media sosial, yang menuding SPBU yang dikelolanya tidak melayani kendaraan dan hanya melayani pembelian dengan menggunakan jerigen.

"Ada postingan di group FB kemudian dibagikan lagi ke group facebook lainnya, jadi disitu ada postingan, kalau SPBU yang saya kelola itu hanya melayani gen (jerigen-red)," kata Sofyan yang akrab disapa Iyan.

Dia mengaku, pelayanan terhadap pembeli dengan jerigen dilakukan atas permintaan pemerintah desa setempat, agar pihak SPBU mengakomodir kebutuhan warganya yang bekerja sebagai nelayan

"Perlu saya jelaskan bahwa, pihak pemerintah Desa Waiboga dan Umaga meminta kepada SPBU supaya mau mengakomodir kepentingan nelayan. Kami sudah bahas dengan komisi II DPRD Kepulauan Sula bersama Perindagkop, jadi pihak SPBU sah-sah saja dan siap melayani kebutuhan nelayan," katanya.

Dalam pertemuan itu, lanjut Iyan, turut hadir, Syahrul Fatgehipon (Ketua komisi), Safrin Gailea (sekretaris), Ramli Sade, Rian Ruslan, Ibrahim Parengkuan, Halik Teapon (Anggota) pihak SPBU yang diwakili  Iyan, Yusuf Buamona (Direktur), Camat Sulabesi Tengah, Juma (Kades Umaga), Hasanudin Tidore (Kades Waiboga) 

Iyan bahkan menyebut, ada dua anggota DPRD yang sebelumnya sudah membicarakan masalah ini, "ada dua orang anggota DPRD, Adinyong Tidore dan Ramli Tidore juga pernah menyuarakan hal yang sama kepada kami," akunya

Dia melanjutkan, pihak SPBU membantah semua pernyataan yang beredar, sebab selama ini, pihaknya juga melakukan pelayanan kepada masyarakat yang memiliki kendaraan, "ada dokumentasinya jadi tidak benar Informasi yang beredar. oknum yang menyebar foto pelayanan jerigen itu, dia hanya mengambil gambar dari satu sisi saja, jadi tidak benar itu," bantah Iyan.

Dia menyebut, keberadaan SPBU di Desa Waiboga sangat membantu warga setempat khususnya nelayan dan masyarakat Sulabesi pada umumnya.

Untuk diketahui, saat ini, mesin dispenser pengisian BBM milik SPBU Waiboga mengalami kerusakan dan sedang menunggu untuk perbaikan.

Dalam melakukan pelayanan kepada masyarakat, sementara ini, pihak SPBU melakukan pengisian dengan sistem manual. (red)


Reporter: Redaksi

BERITA TERKAIT