HALBAR, OT– Personel gabungan dari Satuan Samapta Polres Halmahera Barat (Halbar) bersama petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) menggelar bakti sosial kemanusiaan untuk membantu warga terdampak banjir di Kecamatan Ibu, Kabupaten Halmahera Barat, Minggu (11/1/2026).
Aksi ini difokuskan pada pembersihan sisa-sisa lumpur dan material sampah yang terbawa banjir di Desa Tongute Ternate Asal. Luapan air sebelumnya sempat merendam pemukiman warga dan menyisakan endapan lumpur pekat di dalam maupun luar rumah.
Kapolres Halmahera Barat, AKBP Teguh Patriot, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata kehadiran Polri di tengah kesulitan yang dihadapi masyarakat.
"Kami tidak hanya hadir untuk menjaga keamanan, tetapi juga bertanggung jawab secara kemanusiaan. Personel diterjunkan langsung untuk memastikan rumah-rumah warga segera bersih dari sisa banjir sehingga dapat segera dihuni kembali dengan layak dan sehat," ujar AKBP Teguh Patriot.
Kegiatan bakti sosial ini dipimpin langsung oleh Kasat Samapta Polres Halbar, AKP Ofan Abdurachman. Dengan sigap, personel gabungan menyisir pemukiman warga yang paling parah terdampak. Menggunakan peralatan manual dan bantuan suplai air dari armada Damkar, petugas membersihkan tumpukan lumpur serta material rumput yang menyangkut di dinding dan lantai rumah.
Langkah pembersihan cepat ini diambil untuk mencegah munculnya bibit penyakit pasca-banjir serta memulihkan kondisi psikologis warga yang sempat terganggu akibat bencana alam tersebut.
Hadirnya puluhan personel berseragam yang terjun langsung menyikat lantai dan membuang lumpur mendapat apresiasi positif dari warga setempat. Kerja sama antara Polri dan instansi terkait seperti Damkar menunjukkan kuatnya sinergitas di Halmahera Barat dalam penanganan pasca-bencana.
"Polri akan terus berkomitmen hadir membantu masyarakat yang membutuhkan bantuan kemanusiaan. Kami berharap langkah kecil ini dapat meringankan beban warga di Kecamatan Ibu," tutup Kapolres Halbar.
(ier)









