Home / Berita / Politik

Ikatan Keluarga Besar Morotai Komitemen Dukung TULUS di Pilwako Ternate

05 Desember 2020
Foto kebersamaan ikatan keluarga Morotai dengan paslon TULUS

TERNATE, OT - Ikatan keluarga besar Morotai di Ternate, berkomitmen mendukung pasangan calon (paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota nomor urut 2, M. Tauhid Soleman dan Jasri Usman pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2020.

Komunitas Pengiat Ekonomi Kreatif Bersatu yang berasal dari Morotai menyatakan dukungannya kepada paslon TULUS.

Koordinator Komumitas Pegiat Ekonomi Kreatif Bersatu, Arbin Abdulah Hakim menyatakan, siap memberikan dukungan penuh kepada M Tauhid Soleman bersama Jasri Usman.

Kata dia, dukungan komunitas yang sebagian besar berasal dari pulau Morotai yang berdomisili di KotaTernate, itu, didasari pada rekam jejak M Tauhid Soleman di bidang birokrasi.

Selain itu, jelang pemungutan suara, pasangan dengan jargon "TULUS Bersama Rakyat" ini mendapat dukungan dari sejumlah tokoh di Maluku Utara.

“Tauhid Soleman merupakan figur yang konsen terhadap warga Kota Ternate. Utamanya soal ketenagakerjaan dan buruh serta berbagai sektor yang berpihak pada masyarakat kecil,” kata Arbin saat disambangi indotimur.com, di kawasan pusat kerajinan besi putih di Gamalama.

Atas dasar tersebut, lanjut dia, Komunitas Pengiat Ekonomi Kreatif Bersatu telah berkomitmen bergerak all out untuk memenangkan dan mengawal M. Tauhid Soleman menjadi Wali Kota Ternate.

Sementara Berto Sangaji salah seorang warga Morotai yang tergabung dalam Ikatan Keluarga Morotai yang bergerak di bidang pengrajin besi putih, menilai sosok Tauhid-Jasri merupakan perpaduan yang cocok dalam memimpin Kota Ternate 5 tahun kedepan.

Kata dia, dengan pengalaman sebagai pamong dari Lurah hingga Sekda, Tauhid dinilai sebagai sosok yang bisa membuat perubahan signifikan di Kota Ternate.

Tauhid dinilai memiliki pengetahuan manajemen ilmu pemerintahan sudah pasti lebih paham kondisi masyarakat Kota Ternate, "jika melihat dari 4 kandidat ini, Tauhid satu-satunya calon Wali Kota dengan latar belakang birokrasi murni," katanya.

Berto menilai, dengan pengalaman dari Lurah hingga jabatan tertinggi seorang abdi negara, Tauhid tidak lagi belajar mengelola pemerintahan tetapi langsung bekerja, "beda halnya jika pemimpin dari kalangan politisi atau jabatan karir tentunya harus belajar dulu," ujar Berto yang diamini sejumlah rekan-rekannya.

Dia memastikan, seluruh warga Morotai yang beraktifitas sebagai pengrajin besi putih di Ternate telah berkomitmen untuk mengawal dan memenangkan TULUS pada tanggal 9 Desember mendatang.

"Kami semua sudah melihat, meninmbang dan memutuskan untuk memberikan dukungan kepada pasangan nomor urut 2, M Taihid Soleman dan Jasri Usman pada tanggal 9 Desember nanti," tegas Berto seraya mengajak seluruh warga Kota Ternate untuk memilih paslon nomor 2. (ier)


Reporter: Irfansyah

BERITA TERKAIT