Home / Berita / Pendidikan

Pelaksanaan Ujian di SMA Negeri 2 Kota Ternate Berlangsung Aman dan Lancar

Pihak Sekolah Terapkan Protokol Antisipasi Corona Selama Ujian
23 Maret 2020
Sekolah SMA Negeri 2 Kota Ternate

TERNATE, OT -Meski pelaksanaan Ujian Sekolah (US) tingkat atas, dilaksanakan ditengah maraknya upaya pemerimtah mengantisipasi penyebaran coronavirus, namun pelaksanaan US di SMA Negeri 2 Kota Ternate berlangsung aman dan lancar hingga hari terakhir.

Kepala Sekolah (Kepsek) SMA Negeri 2 Kota Ternate. Zainuddin Ms. Hi Idris. saat ditemui indotimur.com Senin (23/4/2020) mengatakan, pelaksanaan US di SMA Negeri 2 dilaksanakan sejak pekan lalu dan berakhir hari ini.

Dia mengaku, pelaksanaan US kali ini dirasa sedikit berbeda, karena pelaksanaan ujian dilakukan saat bangsa ini sedang berupaya memerangi coronavirus.

"Tentu kita laksanakan dengan mengedepankan protokol kesehatan untuk mengantisipasi penyebaran virus corona," kata Kepsek.

Dia mengaku, meski ada edaran dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Provinsi Malut, terkait penundaan US, namun pihaknya terlanjur melaksanakan sebelum edaran itu diterbitkan.

"Pihak sekolah sudah laksanakan ujian US, berhubung ujian US ini  dikembalikan ke sekolah masing-masing, selain itu, pelaksanaan ujian US kurang lebih satu Minggu dan hari ini terakhir. Kami tetap mewaspadai penyebaran penyakit virus Corona," ungkap Kepsek.

Sebagai langkah antisipasi, lanjut Kepsek, dalam pelaksanaan ujian, pihak sekolah menjalani protokol pencegahan dengan menyiaplan berbagai perlengkapan yang berkaitan dengan upaya pencegahan penyebaran virus Corona.

"Sebelum siswa mengikuti ujian, terlebih dahulu yang bersangkutan mencuci tangan mengunakan sabun antiseptict dan pihak panitia melakukan penyemprotan ruangan kelas, untuk mengantisipasi penyebaran virus corona," terangnya

Kepsek juga mengaku, maraknya informasi soal corona sangat mempengaruhi psikologi siswa saat mengikuti ujian.

"Pasca ujian US semua siswa/siswi peserta ujian diharapkan agar menjaga kesehatan kemudian standby di rumah, jangan berkeliaran apalagi hidup berkelompok, langka antisipasi sangat penting demi keselamatan kita semua," harapanya. (ded)


Reporter: Dedi Sero Sero

BERITA TERKAIT