Home / Berita / Hukrim

10 Orang Tewas Akibat Laka Lantas Di Ternate

Rata-Rata Akibat Dipengaruhi Miras
15 Oktober 2019
Kanit Laka Lantas Polres Ternate Ipda Ikwan

TERNATE, OT - Kepolisian Resort.(Polres) Ternate melalui Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Ternate Unit Laka Lantas mencatat sedikitnya 10 orang tewas dalam kecelakaan lalu lintas karena dipengaruhi minuman keras (miras) di.wilayah hukum Kota Ternate.

Kanit Laka Lantas Polres Ternate Ipda Ikwan mengatakan, berdasarkan data yang tercatat di Unit Laka Lantas Polres Ternate, sepanjang Januari hingga September 2019, 10 orang dinyatakan tewas di jalan raya akibat pengaruh miras.

Kanit menyebut, 10 orang yang meninggal dunia, rata-rata saat mengendarai motor tidak menggunakan helm dan dibawah pengaruhi miras.serta kebut-kebutan di jalan raya.

"Untuk priode Januari hingga September laka lantas yang menyebabkan korban meninggal.dunia sebanyak 10 orang, luka berat sebanyak 3 orang, luka ringan sebanyak 5 orang dengan kerugian material sebanyak Rp. 9.400.000," kata Ikwan kepada indotimur.com Selasa (15/10/2019).

Selain laka lantas, Unit Laka Lantas juga mencatat laka tunggal yang melibatkan pejalan kaki sebanyak 2 orang dan 3 tabrak antar kenderaan, "itu semua rata-rata pada kenderaan roda dua dan dominannya pengendara sudah mengkomsumsi minuman keras serta masih rentan di usia 20 hingga 30 tahun yang mengelami kecelakaan," terangnya.

Kepada masyarakat Kota Ternate, Ikhwan mengimbau untuk berhati-hati serta selalu mematuhi peraturan lalu lintas aerta tidak mengkomsumsi miras saat berkendara, "kepada warga masyarakat Kota Ternate jika mengenderai kenderaan, jangan mengkomsumsi miras karena rata-rata akhir ini kasus kecelakaan itu disebabkan oleh faktor minuman keras," tutupnya. (ian)


Reporter: Ryan

BERITA TERKAIT