Home / Indomalut / Halbar

Pemkab Halbar Dinilai Setengah Hati Alihkan Anggaran ke Penanganan Covid-19

12 Mei 2020
Sekertaris Fraksi Demokrat DPRD Halbar Ibnu Saud Kadim

HALBAR, OT -  Untuk lebih fokus dengan penanganan dan pencerahan pandemi Corona virus ( Covid-19) Pemerintah Kabupaten Halmahera Barat, diminta menangguhkan seluruh pekerjaan pembangunan fisik termasuk satu diantaranya Ruang Terbuka Hijau (RTH), yang bersumber dari Dana Alokasi Umum (DAU) tahun 2020 sebesar Rp 4 miliar lebih  

Sekretaris Fraksi Demokrat DPRD Halbar, Ibnu Saud Kadim kepada wartawan Selasa (12/04/2020)  mengatakan,  pekerjan RTH masih menuai masalah, karena pembebasan lahan dilakukan Pemkab, atas milik warga belum habis terbayar.

"Yang jelas belum bisa dibangun dan harus diselesaikan dulu persoalan lahan, jika sudah dibayar kenapa masih ada masyarakat yang memasang spnaduk, itu menunjukkan bahwa masih ada masalah dalam pembangunan," kata Ibnu

Dia menegaskan, yang harus dipikirkan adalah kebutuhan masyarakat di tengah pandemi covid-19, bukan protek timbunan, "masyarakat belum membutuhkan penimbunanan tanah yang masyarakat butuh adalah paket sembako sebenarnya pekerjaan-pekerjaan seperti begitu perlu ditangguhkan dulu itu saran saya. Apalagi itu sumber anggarnya dari DAU," tukasnya.

"Pemerintah Daerah saat ini masih stengah hati dan belum ikhlas  mengalihkan anggaran untuk kepentingan penanganan COVID-19. Apalagi terkait dengan pembangunan belanja modal kalau bisa ditangguhkan untuk kepentingan pencegahan karena masuknya virus di Halmahera Barat," tambahnya.

Pemerintah, kata dia, harus memikirkan kebutuhan masyarakat, bukan malah mengerjakan proyek-proyek baik itu belanja modal maupun non fisik, "contoh ada beberapa proyek yang sudah ditenderkan yang bersumber dari DAU maupun DAK. Seperti, pembangunan Puskesmas yang rencana dibangun di beberapa kecamatan, sebenarnya itu diusulkan untuk dialihkan saja, karena saat ini masyarakat belum butuh Puskesmas baru sekarang yang masyarakat butuh adalah kebutuhan sehari-hari," cecarnya

"Kemudian ekonomi masyarakat lagi menurun dan ini rata-rata orang terdampak semua, kok malah pemerintah masih sibuk bangun-bangun kiri kanan dengan memakai anggaran yang bersumber dari DAU," tegasnya. (deko)


Reporter: Hasarudin Harun

BERITA TERKAIT