Home / Diskominfosandi

Internet Rakyat di Moti dan Batang Dua Butuh Dana Yang Memadai

16 April 2019
Thamrin Marsaoly

TERNATE, OT- Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian (Diskominfosandi) Kota Ternate, Maluku Utara (Malut) berencana akan menjalankan program pelayanan internet rakyat di kecamatan terluar yakni, kecamatan Pulau Hiri ,Moti dan Batang dua.

Namun, untuk kecamatan Moti dan batang Dua membutuhkan dana yang memadai karena jangkauan cukup jauh. Hal ini dikatakan Kepala Dinas Kominfosandi Kota Ternate, Thamrin Marsaoly, Senin (15/4/2019) di ruang kerjanya.

“Tahun ini kami fokus pada kecamatan Pulau Hiri, kemudian Moti dan Batang Duakerena akses untuk ke Pulau Hiri lebih dekat, ketimbang kecamatan Moti dan Batang Dua. "Di Pulau Moti dan Batang Dua tetap kami rencanakan untuk akses internet rakyat, hanya saja butuh perjuangan yang panjang dan dana yang cukup memadai," ujar Thamrin.

Lanjut Thamrin, perangkat dasar akses internet di kecamatan Hiri sudah ada, tinggal masuk pada tahap pengaktifan. “Ada empat titik akses poin internet yang ada pada Pulau Hiri, dan perencanannya difokuskan pada fasilitas umum berupa pelabuhan dan puskesmas,” katanya.

Thamrin berarap, kedepan anggaran untuk internet gratis bisa diakomodir sehingga program di kecamatan Moti dan batang Dua dapat terealisasi dengan baik, sehingga tidak terkesan pilih kasih di masyarakat. “Semoga kedepan tim anggaran Pemkot Ternate bisa akomodir agar masyarakat tidak menilai kalau Pemot pilh kasih,” harapnya.

“Saya berkeinginan smeua kecamatan di Kota Ternate bisa mengakses internet rakyat, jangan hanya di kecamatan yang ada di Pulau Ternate dan Hiri, tapi juga di Moti dan batang Dua, karena kedua kecamatan itupun bagian dari Kota Ternate,” ungkap Thamrin.(red)


Reporter: Redaksi

BERITA TERKAIT