Home / Indomalut / Ternate

Sempat Hanyut, 25 ABK Kapal Ikan KM Lestari Diselamatkan Basarnas Ternate

Ini 25 Nama ABK Kapal Ikan KM Lestari
11 Maret 2019

TERNATE, OT - Tim gabungan Badan SAR (Basarnas) Ternate, Senin (11/3/2019), sekitar pukul 00:30 WIT, berhasil mengevakuasi 25 Anak Buah Kapal (ABK) KM Lestari yang mengalami mati mesin dan patah kemudi di perairan pulau Makian, Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel) Maluku Utara (Malut).

Imformasi yang dihimpun indotimur.com, menyebutkan, pada Minggu (10/3/2019) sekira pukul 21.30 WIT, Basarnas Ternate menerima informasi sebuah Kapal Ikan KM Lestari mengalami mati mesin dan patah kemudi akibat cuaca buruk di Koordinat 00° 15' 33.71" U / 127° 20' 31.48" T atau di sekitar perairan Pulau Makian, Maluku Utara.

Berdasarkan informasi tersebut, sekitar pukul 21.35 WIT , Koordinasi dengan Potensi SAR yaitu Satjar Korem 152/Bbl, Lanal Ternate, Ditpolairud Polda Malut, KPLP Ternate, KSOP Ternate, Rapi Ternate, serta Pemilik Kapal, langsung bergerak menuju LKP.

Sekitar pukul 23.43 WIT, posisi koordinat ditemukan 00° 20' 1.20" U / 127° 19' 20.40" T (± 4,61 NM arah 345,51° dari LKK).

Kepala Basarnas Ternate, M Arafah dalam siaran pers yang diterima redaksi indotimur.com, menyebutkan, pada Senin (11/3/2019), pukul 00.30 WIT, tim SAR gabungan berhasil mengevakuasi KM Lestari dengan cara ditarik menuju Pulau Ternate.

"Setelah dlakukan pendataan total POB yang berada di KM Lestari berjumlah 25 orang. Pukul 05.50 WIT, Tim SAR gabungan beserta KM Lestari tiba dengan selamat di Dermaga Ahmad Yani, selanjutnya seluruh korban diserahkan kepada pihak keluarga," ujar Arafah dalam rilisnya.

Pukul 08.00 WIT, Ops SAR dinyatakan selesai dan diusulkan untuk ditutup. "Seluruh unsur terlibat dikembalikan ke satuan masing-masing disertai dengan ucapan terima kasih," tulis Arafah dalam keterangan pers.

Berikut, Data ABK yang dirilis Basarnas Ternate, 1. Edi Konoras (Kapten) 2. Usman Hadi (KKM) 3. Bambang (Pemilik Kapal) 4. Said Abubakar 5. Salasa Dukomalamo 6. Jud Abubakar 7. Iskandar Safar 8. Sahrul Arifin 9. Ardianto Suaib 10. Humaidi Mahmud 11. Karim Kohtar 12. Rahmat Kenau 13. Abd. Fagi Mustaiin 14. Afandi Sangaji 15. Safril Abubakar 16. Ansar Hamid 17. Gunawar Sarifudin 18. Yunus Mareng 19. Ambrin Dolungsana 20. Sudriman Doro 21. Masruli Dolongsana 22. Jusman Karalo 23. Sehat Haridumingu 24. Samsi Dalope 25. Herman.

Dalam operasi tersebut, kondisi cuaca dilaporkan sedikit terkendala akibat gelombang tinggi, angin dan arus permukaan laut kencang.

Sementara unsur yang terlibat dalam operasi SAR terdiri dari, Tim Rescue Kantor PDP Ternate (16 org), Lanal Ternate ( 2 org ), Ditpolairud Polda Malut ( 1 org),  KSOP Ternate ( 8 org ), RAPI Ternate ( 1 org ), Mapala IAIN ( 1 org), Mapala STIKIP (1 org), dengan sarana, KN SAR 237 Pandudewanata Kantor PDP Ternate (1 Unit), KP. 358 KPLP Ternate (1 Unit), Palsar Medis (1 Set) dan Palsar Evakuasi (1 Set). (thy)


Reporter: Fadli

BERITA TERKAIT