Home / Indomalut / Ternate

Resmi Ditutup, Pendaftar CPNS Di Kota Ternate Capai 1.412 Orang

16 Oktober 2018
Kabid Pengadaan, Pemberhentian dan Informasi, Nany Wardhany

TERNATE, OT - Hingga batas akhir pendaftaran seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), Senin (15/10/2018), pukul 23:59 waktu Ternate, Pemerintah Kota (Pemkot) Ternate melalui Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM), mencatat, sedikitnya 1.412 pelamar, telah terdaftar melalui portal https://sscn.bkn.go.id.

Data yang dikatongi indotimur.com, menyebutkan, pelamar pada jalur tenaga pendidik mencapai 432 dari 47 kuota yang dibutuhkan, sedangkan pada formasi tanaga kesehatan, tercatat 749 pelamar dari 50 kebutuhan dan pelamar pada tenaga tekhnis mencapai 231 orang dari 15 formasi yang dibutuhkan.

Kepala Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Ternate, H Junus Yau melalui Kepala Bidang Pengadaan, Pemberhentian dan Informasi, Nany Wardhany kepada indotimur.com, Selasa (16/10/2018) menjelaskan, formasi yang ditetapkan Kemenpan-RB untuk Pemkot Ternate sebanyak 112 orang dengan rincian, tenaga pendidik 47 orang, tenaga kesehatan 50 orang dan tenaga tekhnis 15 orang.

"Pendaftar yang sudah terdaftar sampai pada jam 23:59 malam tadi, sebanyak 1.412 orang dan yang sudah terverifikasi sampai sekarang sudah 1.120 berkas," jelas Nany.

Saat ini, kata dia, pihaknya tengah melakukan tahapan seleksi berkas. "Seleksi berkas sudah dilakukan sejak hari ketiga pendaftaran dan akan dilaksanakan sampai tanggal 20 Oktober mendatang," ujarnya.

Nany mengatakan, berdasarkan jadwal yang ditetapkan Kemenpan RB, pengumuman seleksi berkas baru akan disampaikan pada saat pengumuman seleksi.

Nany menambahkan, hingga penutuan pendaftaran, formasi khusus misalnya cumlaude dan distabilitas tidak terisi, tetapi hal tersebut tidak mempengaruhi kuota, karena bisa diisi oleh pelamar umum.(thy)


Reporter: Fadli

BERITA TERKAIT