Home / Indomalut / Ternate

DLH Ternate Terjunkan Seluruh Personil Atasi Sampah Pasca Banjir

06 Juli 2018
DLH saat membersihkan sampah di solokan Mangga Dua

TERNATE, OT - Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Ternate mengerahkan seluruh personilnya untuk membersihkan sampah yang berserakan di jalan raya maupun di sejumlah saluran air (got), pasca hujan lebat Kamis (5/7/2018) malam hingga Jumat (6/7/2018) pagi.

Kepala Bidang (Kabid) Persampahan DLH Kota Ternate Yus Karim kepada indotimur.com mengatakan, para pekerja yang dibagi menjadi dua kelompok sejak malam.tadi, hingga saat ini masih berada di lapangan.

"Satu kelompok berada di kota Ternate Selatan, dan satu kelompoknya lagi berada di Ternate Utara. Kami akan bekerja semaksimal mungkin dalam satu hari ini bisa diselesaikan," kata Yus, Jumat (6/7/2018).

Menurutnya, upaya ini harus diselesaikan pada hari ini, supaya tidak ada lagi sampah yang tersumbat di selokan. "Kami akan bersihkan semuanya agar turun hujan air bisa lancar mengikuti jalurnya. Sebab sampah yang tersumbat sudah diangkut semuanya," akunya.

Dia berharap, masyarakat memiliki kesadaran dalam membuang sampah, sebab banjir yang kerap terjadi, karena warga membuang sampah di selokan, sehingga jalur air menjadi tersumbat.

"Kalau masyarakat bisa tertib menangani sampah berarti hal seperti ini tidak akan terjadi lagi," tutupnya.(ian)


Reporter: Ryan

BERITA TERKAIT