Home / Berita / Politik

Ketua Bawaslu Haltim Tegaskan Rekrutmen Pengawas TPS Harus Selektif

06 Februari 2019
Suratman Kadir

MABA,OT- Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Halmahera Timur (Haltim), Suratman Kadir menegaskan, rekrutmen Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) harus selektif.

Menurut Suratman, Pemilihan Umum (Pemilu) DPD, DPR, DPRD serta Pemilu Presiden dan Wakil Presiden tahun 2019 untuk dijajaran Pengawasan akan ditambahkan satu pengawasan dibawah PPL yakni Pengawas TPS.

"Jadi PTPS ini berada satu tingkat di bawah PPL yang bertugas di TPS pada saat pelaksanaan pemilu berlangsung," ujar Suratman di Rakernis Fasilitasi dan Koordinasi Tahapan Pemilu DPD, DPR, DPRD serta Pemilu Presiden dan Wakil Presiden, Rabu (06/02/2019) di Kartika Buli Resort.

Dikatakan, prinsip dasar rekrutmen dan pembentukan PTPS diantaranya dapat mengatasi modus kecurangan yang terjadi di TPS dan dapat menindak atau menyelesaikan secara cepat pelanggaran yang terjadi di TPS.

Selain itu dapat nemotret hasil pemilu di TPS secara cepat serta mendapatkan salinan berita hasil pemungutan dan perhitungan suara di TPS.

Lanjut dia, untuk itu rekrutmen Pengawasan TPS diharapkan selektif dan memiliki sumber daya manusia yang mempuni. "Kalau selektif dan SDMnya siap maka diastikan PTPS itu kerja sesuai tugasnya," kata Suratman. (dx)


Reporter: Rudi Mochtar

BERITA TERKAIT