Home / Berita / Pendidikan

SMA Negeri 9 Kota Ternate Butuh Talud

10 Mei 2018
Lokasi Abrasi Belakang SMA Negeri 9 Kota Ternate (Kec. Moti)

TERNATE, OT - Gedung SMA Negeri 9 Kota Ternate di Kecamatan Moti, membutukan talud sebagai dasar penahan ombak, mengingat kondisi bangunan sekolah mulai terkikis air laut (abrasi).

Tokoh pemuda Kecamatan Moti, Zulkarnain Lutfi, mengatakan, kondisi SMA Negeri 9 Kota Ternate lama kelamaan bangunannya pasti akan roboh, akibat abrasi gelombang laut sangat dekat dengan lokasi sekolah.

"Kedudukan lokasi SMA Negeri 9 Kota Ternate, dengan pesisir pantai sangat dekat, jarak antara  dinding sekolah kurang lebih 7 meter. Hal ini  tentunya sangat membahayakan kondisi bangunan SMA Negeri 9 Kota Ternate dan menganggu proses belajar mengajar," kata Zulkarnain.

Sementara Abubakar Suleman, salah seorang guru di SMA Negeri 9 Kota Ternate, menyampaikan, masalah abrasi ini merupakan tangungg jawab, Pemerintah Kelurahan dan Kecamatan. 

"Untuk menindak lanjuti program Musrembang yang direncanakan oleh Pemerintah Kota Ternate. Hal ini, semestinya didorong oleh Pemerintah Kecamatan dan Pemerintah Kelurahan Moti Kota," tukas Abubakar.

"Saya berharap kepada Pemerintah Kota Ternate, agar lebih memperhatikan lagi kondisi sekolah terutama persoalan talud," harapnya. (ded)


Reporter: Dedi Sero Sero

BERITA TERKAIT