Home / Nusantara

Kapolres Sekadau: Saring Dulu informasi Sebelum Dibagikan

31 Oktober 2018
Kapolres Sekadau, AKBP Anggon Salazar Tarmizi

SEKADAU KALBAR, OT - Belakangan ini, marak informasi penculikan anak dan menyebar secara luas di media sosial. Lajunya penyebaran informasi rupanya tak selalu benar adanya. Bahkan tak sedikit justruhoax.

Untuk itu, masyarakat terutama para pengguna media sosial tidak menelan langsung informasi yang didapat, terlebih bila belum jelas kebenarannya.

Kapolres Sekadau, AKBP Anggon Salazar Tarmizi meminta masyarakat untuk tidak mudah mempercayai informasi tersebut. Hingga saat ini, di wilayah hukum Polres Sekadau tetap aman dan kondusif serta tidak ditemukan adanya kasus penculikan.

“Sebelum mempercayai suatu inforamsi, alangkah baiknya mengetahui siapa sumber informasi, tingkat kepercayaan terhadap sumber serta isi bahan informasi yang disampaikan,” ujarnya, Rabu (31/10/2018) siang.

Kendati demikian, langkah antisipasi tetap diperlukan terutama orang tua menjaga anak-anaknya. Masyarakat juga tidak perlu resah yang berlebihan. Mengingat, hal itu justru akan menimbulkan keresahan dan gangguan kamtibmas.

“Saring dulu informasi sebelum di-sharing,” kata Anggon.

Hal senada juga diungkapkan Anggota DPRD Kabupaten Sekadau, Markus. Ia meminta pengguna media sosial lebih bijak dan tidak mudah menyebarkan informasi yang belum jelas kebenarannya.

“Masyarakat juga tidak perlu resah dengan informasi yang beredar, apalagi yang belum jelas kebenarannya. Cek dulu kebenarannya. Masyarakat harus tetap tenang,” imbaunya.

Politisi Fraksi Partai Demokrat diimbau untuk tidak mudah terprovokasi terhadap informasi yang belum jelas kebenarannya. Kendati demikian, ia juga meminta masyarakat untuk selalu waspada dan bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).

“Mari bersama-sama menjaga keamanan. Jangan mudah menyebarkan informasi yang belum jelas kebenarannya, penerima informasi juga jangan menelan mentah-mentah, cek lagi benar atau tidaknya,” tandasnya.(red)


Reporter: Yahya Iskandar

BERITA TERKAIT