Home / Indomalut / Morotai

Masalah Hasil Tes CPNS, Pemkab Morotai Rencana Surati Kemenpan

09 November 2018

DARUBA, OT - Masalag hasil tes Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Pemerintah Kabupaten Pulau Morotai, Provinsi Maluku Utara (Malut), akan menyurati Kementerian Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB).

Kepada indotimur.com, Jumat (09/11/2018) tadi, kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Morotai, Rina Ishak mengatakan, peserta tes CPNS Morotai banyak yang tak capai passing grade, maka pihaknya akan menyurati Kemenpan-RB terkait usulan penurunan nilai passing grade yang telah ditetapkan.

"Saat ini kami lagi berupaya untuk menyurati Kemenpan, memohon agar Kemenpan menurunkan standar nilai passing grade, kerana bukan hanya di Morotai, tapi seluru Indonesia mengalami hal yang sama," kata kepala BKD Morotai.

Jika usulan Pemkab Morotai di Kabulkan oleh Kemenpan-RB terkait usulan penurunan nilai passing grade, satu atau dua tingkat, maka Morotai dipastikan memiliki CPNS lebih dari seratus orang.

"Kalau misalnya Kemenpan turunkan satu tingakat atau 5 angka hingga 10 angak dari nilai saat ini, maka Morotai banyak yang lulus karena banyak yang mendekati angka passing grade," ujar Rina.

Rina menambahkan, saat ini surat yang dibuat BKD Morotai suda selesai tinggal menunggu ditanda tangani oleh Bupati Morotai kemudian dikirim ke Kemenpan. "Surat sudah siap tinggal Bupati tanda tangan dan kita kirim," tutup Rina.(hiz)


Reporter: Hizbullah Ode

BERITA TERKAIT