Home / Indomalut / Halut

Korban Keracunan Makanan di Kecamatan Malifut Capai Ratusan Orang

11 Agustus 2018
Korban Keracunan di RSU Bergerak

TOBELO,OT-  Masyarakat kecamatan Malifut kabupaten Halmahera Utara (Halut), Maluku Utara (Malut), yang keracunan setelah menyantap makanan disalah satu acara pernikahan, Sabtu (11/8/2018) siang tadi, hingga malam ini sudah mencapi ratusan orang.

Ratusan korban itu terpaksa dibawa ke Rumah Sakit bergerak kecamatan Kao Halut. "Mulai sore tadi hingga malam, warga Malifut yang mengalami keracunan makanan, mencapai 158-300 orang yang dilarikan ke RSU bergerak,"ungkap salah satu warga Malifut, Faisal Sahraen, Sabtu (11/8/2018) malam tadi.

Kata dia, korban keracunan kebanyakan dialami anak-anak, remaja dan ibu-ibu, yang menghadiri acara pernikahan. 

Menumpuknya pasien keracunan, lanjut dia, kamar perawatan RS Bergerak penuh, sehingga sebagian pasien terpaksa dirawat di luar kamar dan di halaman RS tersebut.

"Kami minta Pemda Halut dalam hal ini Dinas kesehatan agar segera yangani masalah keracunan ini, sehingga korban bisa teratasi,"terang Faisal.(al)


Reporter: Alfajri A. Rahman

BERITA TERKAIT