Home / Indomalut / Halut

Koramil 1508-04/Malifut Laksanakan Jambanisasi

20 April 2018

TOBELO, OT- Program Jambanisasi adalah salah satu bentuk kegiatan karya bakti yang dilaksanakan Koramil 1508-04/Malifut, dalam rangka membantu masyarakat yang kurang mampu

Jamban merupakan sarana penting dalam rumah tangga untuk mendukung lingkungan yang sehat, bersih dan nyaman. Hal itu dilakukan atas perintah Komando Atas yakni setiap Koramil untuk mendata dan mencari warga kurang mampu yang belum mempunyai jamban dimasing-masing Desa binaan.

Program ini dilakukan agar ke depan bisa terarah dan terukur dalam rangka membantu Pemerintah Daerah untuk menciptakan lingkungan yang sehat dan bersih, serta kemanunggalan Koramil 1508-04/Malifut, dengan masyarakat di Desa binaannya bisa terwujud demi pertahanan Negara.

Dalam kesempatan ini Koramil 1508-04/Malifut melaksanakan karya bhakti pembuatan Jamban di rumah M. Raf Ambar Desa Tahane, Kecamatan Malifut, Kabupaten Halmahera Utara,  Provinsi Maluku Utara.

Danramil 1508-04/Malifut Kapten Inf I Putu Artana Jaya menyampaikan, Program Jambanisasi merupakan salah satu Metode Binter yang dilaksanakan melalui Program Karbhak dan dikerjakan secara Swadaya bekerjasama dengan masyarakat di wilayah Desa binaan.

Kata dia, tujuan dari program ini adalah membantu Pemda, khususnya Pemerintah Desa dalam mewujudkan kesejahteraan dan mengajak masyarakat, selalu peduli dengan  cara hidup sehat di masyarakat.

Dalam kesempatan tersebut Pemilik Rumah M. Raf Ambar mengatakan,  dengan adanya Program Jambanisasi, dirinya merasa senang atas kepedulian Koramil yang sudah membantu mewujudkan impiannya untuk memiliki  Jamban di rumahnya.

Terpisah, Komandan Kodim 1508/Tobelo Letkol Kav Tri Sugiarto saat di konfirmasi oleh awak media mengatakan, program bantuan jambanisasi ini sudah berlangsung lama.

"Saya menggugah kepada semua pihak, donatur dan laun-laun yang mempunyai rezeki lebih, marilah berbagi kepada sesama, mari kita bergandengan tangan mewujudkan lingkungan masyarakat yang sehat,"ajak Dandim.

Kegiatan ini, lanjut Dandim, merupakan bentuk wujud kepedulian Apkowil  dalam melaksanakan tugas di lapangan untuk membantu masyarakat. (WYU - 1508).(red)


Reporter: Fauzan Azzam

BERITA TERKAIT