Home / Berita / Citizen Journalist

OKP Malut Gelar Temu Aspirasi Dan Diskusi

19 September 2018
Foto bersama oleh anggota DPR RI Komisi VII

TERNATE,  OT - Sejumlah forum OKP, Rabu (19/9/2018) menggelar Temu Aspirasi serta Silahturahmi dan diskusi lepas bersama anggota DPR RI Komisi VIl,  Ir. H. Tjatur Sapto Edy, bertempat di Caffe Borneo. 

Turut hadiri dalam kegiatan tersebut, Cipayung HMI Cabang Ternate, GMNI Cabang Ternate, PII Maluku Utara, KAMMI Cabang Ternate, GMKI, BEM Unkhair Ternate, serta dJAMAN.

Anggota DPR RI Komisi VII, Tjatur Sapto Edy, kepada indotimur.com mengatakan tema.diskusi yamg dibahas berkaitan dengan sumber energi yang ada di Malut, "oleh sebab itu harus ada lompatan bagaimana untuk memajukan Malut secara konversional energi di Malut yang masih berkurang karena belum ada batu bara, gas, dan minyak," kata Tjatur.

Kata dia, cinta pada Malut loyalitas 100 persen belum ada pada putra daerah, karna Malut juga belum tersedia sarana listrik di pulau-pulau terpencil, wajah indonesia kedepan adalah berasal dari Malut yang harus punya energi dengan harga yang kompotitif.

Menurutnya, subsidi Malut harus diturunkan, "harus punya semangat membangun jaringan yang dipakai saat ini adalah energi yang murah, tidak mahal, dan harus dipakai energi yang asalnya dari Malut," ujarnya.

Di Malut, kata dia, benar-benar mempunyai kekayaan sendiri agar bisa memajukan dan dipercepat energinya yang berasal dari Malut maka yang diutamakan.adalah hasil pertanian seperti kopra, pala, dan cengkeh.

Dia berharap masyarakat .alut harus bersiap dan menyiapkan generasi muda yang akan datang yang unggul serta siap menghadapi abad pasifik, "karena kita semua tidak mau menjadi pembantu di negeri sendiri," tutupnya. (ian)


Reporter: Ryan

BERITA TERKAIT