Home / Nusantara

Polres Sekadau dan BPJS Cabang Sintang Teken MoU

17 April 2018
AKBP Anggon Salazar Tarmizi Kapolres Sekadau

SEKADAU, OT - Kapolres Sekadau Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) bersama Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Cabang Sintang menandatangani Perjanjian kerjasama.

Penandatangan PKS tentang implementasi dukungan Kepolisian Resort Sekadau melalui Bhabinkamtibmas dalam program Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS) di Mapolres Sekadau, Selasa (17/4) pagi.

Kepala BPJS Kesehatan Cabang Sintang, Idham Kholid menuturkan, tujuan dengan dilaksanakan kerjasama tersebut untuk memberi pedoman  kepada anggota Polri dilapangan. Hal ini, sebagai upaya untuk mendukung suksesnya implementasi program JKN-KIS yang berkualitas dan berkesinambungan bagi seluruh penduduk Indonesia.

“Dalam hal ini Bhabinkamtibmas melaksanakan pendampingan bagi masyarakat dalam melakukan pendaftaran peserta, pembayaran iuran hingga sosialisasi program JKN-KIS,” ujarnya Idham yang didampingi Siti Fatkhul Hidayah sebagai Kepala Kantor Kabupaten Sekadau.

Idham mengatakan, pelaksanaan PKS dengan Polres baru pertama kali dilakukan. Ditingkat pusat, Direktur Utama BPJS Kesehatan sudah terlebih dahulu menandatangani kerja sama tersebut. Terutama, dalam memberikan pedoman bagi anggota Polri dalam mendukung program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN-KIS).

“Harapannya, terjalin sinergi yang kuat antara dua institusi dalam mendukung dan mensukseskan program JKN-KIS dengan menggandeng Polri khususnya peran Bhabinkamtibmas sangat diharapkan,” ucapnya.

Sementara itu, Kapolres Sekadau, AKBP Anggon Salazar Tarmizi mengatakan, sebagai instansi pemerintah sudah seharusnya bersinergi. Ia pun menyambut baik adanya PKS tersebut.

“Kami punya jaringan bisa mencakup 87 desa serta ada tujuh polsek. Salah satu tugas Bhabinkamtibmas adalah peduli kesehatan,” ungkapnya.

Tentunya, kata Anggon, program itu sangat membutuhkan dukungan dari BPJS Kesehatan Cabang Sintang. Hal itu, untuk menjelaskan kepada masyarakat tentang pentingnya memiliki Kartu Indonesia Sehat.

“Memang untuk beberapa lokasi Bhabinkamtibmas sudah aktif  seperti di Selalong, Rawak dan Belitang Hulu. Cuma memang perlu kami tingkatkan lagi di Nanga Mahap,” tuturnya.

Bhabinkamtibmas nantinya akan dibekali materi sosialisasi dan pemahaman yang cukup untuk membantu masyarakat yang membutuhkan baik  dari segi informasi jaminan kesehatan serta mendorong partisipasi masyarakat guna tujuan bersama dalam program Jaminan Kesehatan Nasional JKN-KIS. “Ini tentunya kerjasama yang baik,” pungkasnya. (red)


Reporter: Yahya Iskandar

BERITA TERKAIT